Cegah COVID-19 di Kuta, Pasar dan Pantai Jadi Lokasi Edukasi Prokes

Petugas dari Desa Adat Kuta saat memberikan edukasi protokol kesehatan di Pasar Kuta. IST

Sidak protokol kesehatan di kawasan Kuta, Badung terus digencarkan. Selain pantai, sidak itu juga menyasar sejumlah tempat keraiamaian lain seperti pasar.

“Sejak kehidupan beli era Baru itu dijalankan, sidak protokol kesehatan yang kami lakukan itu memang terus ditingkatkan. Bahkan bukan hanya di pantai, tapi juga di pasar-pasar yang tersebar di wilayah Kuta,” kata Bendesa Adat Kuta, Wayan Wasista saat dihubungi, Jumat (6/12/2020).

Wayan menuturkan, setelah Pemerintah Provinsi Bali menjalankan kehidupan Bali Era Baru pada Juli lalu, aktifitas di kawasan Kuta Mulai kembali menggeliat. Aktifitas seperti di Pantai, pasar, hingga pusat-pusat perbelanjaan lain mulai di datangi wisatawan.

“Jadi meskipun angka yang datang itu masih sedikit kalau dibandingkan dengan situasi normal, kami di Desa Adat bersama dengan petugas gabungan dari berbagai instansi tetap rutin melakukan sidak protokol kesehatan di sejumlah tempat. Tujuannya kan untuk menjaga masyarakat agar terus disiplin menerapkan protokol kesehatan dan terhindar dari COVID-19,” jelasnya.

Meski begitu, ia menyampaikan pihaknya tetap memberikan prioritas lebih dalam hal penegakan protokol kesehatan pada pasar. Pasalnya, kata Wayan, tingkat disiplin masyarakat di Pasar yang ada di kawasan Kuta terbilang yang paling rendah jika dibandingkan dengan beberapa tempat keraiamaian lainnya.

“Biasalah kadang masih ada masyarakat yang lupa memakai masker saat akan berbelanja di Kuta, makanya ini kita beri perhatian lebih, agar tingkat kesadaran itu makin besar.” ujarnya.

Disinggung mengenai jumlah kasus positif COVID-19 di kawasan Kuta, Wayan mengaku berdasarkan informasi terkahir yang ia terima, angka kasus positif COVID-19 di Kuta cenderung landai atau tak meningkat. Hal itulah yang juga mendasari dirinya untuk terus mengajak masyarakat agar disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Kalau masyarakat terus disiplin, kan kasus COVID-19 bisa terus di tekan, kalau sudah bisa ditekan, harapan kita semua agar kawasan Kuta ini bisa zero kasus mungkin akan lebih cepat terealisasi,” tuturnya. (Kanalbali/ACH)

Apa Komentar Anda?

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.