
KUTA – Salah satu musisi Bali, Jun Bintang turut terlibat dalam gerakan ‘Bali KemBali’. “Saya lihat semangatnya oke, ini maunya memajukan Bali, jadi saya langsug siap,” kata pemilik nama lengkap I Made Juniartha ini saat dkelarasi di Sheraton Bali Kuta Resort, Minggu (15/11/202).
ia pun menginisiasi lahirnya lagu berjudul ‘Bali KemBali’. Dibuat dalam waktu hanya setengah hari, lagu itu, berisi pesan dan semangat agar masyarakat Bali kembali bangkit dan kuat dalam menghadapi pandemi. “Kalau kamu ingin memberikan sumbangsih pada Bali, lakukan sesuatu untuk Bali tanpa pamrih. Jadi intinya lakukanlah hal hal yang baik, jangan mencela dan ayo kita bergerak bersama demi kemajuan pulau ini,” tuturnya.
Gerakan Bali KemBali resmi mendeklarasikan diri pada Minggu (15/11/2020) Dihuni sederet influencer, selebgram dan kelompok milenial, gerakan ini berfokus pada percepatan pemulihan Bali dalam segala sektor.
program pertama yang akan atau telah dilakukan oleh Gerakan Bali Kembali adalah membantu pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk melakukan tracing, testing, dan treatment. Langkah itu menjadi langkah awal agar Bali bisa bergeser menjadi zona hijau dalam kasus COVID-19. (KANALBALI/ACH)
Be the first to comment