Prihatin Dinamika Politik, Bligungyudha Rilis Single ‘Raksasa’

Bligungyudha salam sebuah penampilan - IST

DENPASAR – Musisi Bligungyudha baru saja merilis single terbarunya yang ia beri judul Raksasa. Lagu ini ia ciptakan bersama Bayu Cuaca selaku pencipta lirik.

“Raksasa ini ada di berbagai tempat. Ada di berbagai keadaan. Perlu untuk kita sadari hal ini dan melindungi kesejahteraan dan hak kita agar tidak terenggut,” ucap Bligungyudha dalam keterangannya Jumat (10/10).

Raksasa baginya adalah para orang berkuasa baik pejabat, pengusaha hingga pemilik kuasa yang terus menerus menggerus kesejahteraan rakyatnya sendiri.

Agaknya, lagu ini ia refleksikan dari fenomena sosial politik Indonesia belakangan ini, seperti pengesahan UU Cipta Kerja dan gelombang aksi penolakan yang terjadi di berbagai daerah. “Ada yang bermain untuk melegakan keinginan sebagian penguasa. Peraturan di bentuk sepihak padahal sejak lama telah ditolak,”ungkapnya.

Pembangunan untuk meningkatkan perekonomian berjalan dengan baik. Gedung bertumbuh namun tidak dengan kesejahteraan semua masyarakatnya. Kekayaan alam yang mestinya mampu menaungi dari ujung barat hingga timur masyarakatnya tidak terjadi semestinya.

“Ialah Raksasa, yang memiliki kuasa dan menginginkan lebih, tidak hanya satu namun semua,”ungkapnya. Semua yang bisa diraih dan tersebar di penjuru nagara. Terkonsep dengan baik sembari menikmati fasilitas hasil  perjuangan lama. Menutup telinga dari protesnya rakyat di luar gedung dan rumah mewah.

Dalam pembuatan artwork single ini, Bligungyudha masih berkolaborasi visual dengan Adit Onox – Vokalis Surviving Shiro yang dalam waktu dekat akan launching album dengan komposisi 15 lagu sekaligus.

Raksasa dapat didengar di beberapa platform musik online seperti Spotify, Itunes, Apple Music, Deezer maupun Youtube Music secara gratis. Untuk mendengarkannya, silakan menuju bit.ly/UUraksasa alias Undang-Undang para Raksasa. ( kanalbali/WIB )

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.